Photobucket
  • Gedung Pondok Pesantren Modern a-Istiqomah.
  • Berpose bersama bapak pimpinan dan dewan mu'allim.
  • Para Petarung Nurani.
  • Berpose bersama bapak pimpinan dan dewan mu'allim.
  • Berpose bersama bapak pimpinan dan dewan mu'allim.
  • Event Art Paling Akbar.
  • Siap Tempur Dalam memerangi angkara murka.
  • Para santri akhir 2008 bersama Ust Saad Ibn Taba.

VISI DAN MISI

Untuk mewujudkan ide-idenya, pendiri Pondok Pesantren Modern Al-Istiqmah Ngata Baru, KH. M. Arif Siraj Lc, memilih jalur pendidikan pesantren yang berasrama dengan disiplin yang ketat dan berlandaskan kepada nilai filsafah dan orientasi yang menjadi dasar dari perumusan visi dan misinya sebagaimana yang akan dijelaskan berikut ini ;


1.  Visi
Dengan berlandaskan hal-hal yang telah disebutkan diatas. Maka, Pondok Pesantren Modern Al-Istiqamah telah menentukan Visinya dalam melangkah. Yaitu, :Terwujudnya Kader-kader Pemimpin Ummat yang diridhai Allah Swt, Alim, terampil dan bermanfaat.

2.  Misi

Misi yang diemban oleh Lembaga Pendidikan ini tersebut dalam beberapa poin berikut ini :
  • Mendidik dan mengembangkan generasi mukmin, muslim, mukhlis yang berbudi    tinggi (akhlakul karimah), berbadan sehat, berpengetahuan luas, berpikiran bebas dan berbakti kepada masyarakat.
  • Mengajarkan ilmu pengetahuan agama dan umum secara seimbang menuju terbentuknya ulama yang intlek.
  • Mendidik dan mengajarkan berbgai macam Skill, utamanya Material Skill menuju terbentuknya manusia yang bermanfaaat di tengah masyarakat.
  • Mendidik generasi penerus menjadi warga negara yang berbudi tinggi, beriman dan bertaqwa kepada Allah Swt.

*